Kondom Untuk Wanita


Apa itu kondom wanita? Kondom wanita tentu saja adalah kondom yang dikenakan oleh wanita dalam vaginanya saat berhubungan seksual. Kondom wanita terditi atas 2 jenis yaitu FC1 yang bahan bakunya adalah poliuretan.

Sedangkan jenis kedua adalah FC2 nitril, yaitu sejenis karet sintetis yang bebas dari lateks. Jenis kedua ini ditujukan untuk orang-orang yang memiliki alergi-lateks. Sama seperti kondom pria, kondom wanita juga berfungsi sebagai penghalan sperma dan penyakit menular seksual.

Pada kondom wanita, terdapat 2 cincin di bagian ujungnya. Cincin pertama memiliki entuk yang tertutup selubung dan terdapat di bagian dalam vagina. Cincin yang satunya lagi terletak di ujung vagina dan tidak terselubung. Cincin kedua ini akan terletak di luar vagina ketika kondom dipasangkan.

Dimana kondom wanita bisa didapatkan?
Walau kondom wanita tidak sepopuler kondom pria, namun kondom ini bisa dibeli tanpa resep di toko obat/apotek dan beberapa supermarket tertentu. Di amerika, kondom wanita jenis FC1 dijual antara 25000 sampai 40000 rupiah, sedangkan yang FC2 memiliki harga yang sedikit lebih mahal.

Pada beberapa kasus kondom wanita terasa kesat karena kurang pelumas. Jika hal ini terjadi, Anda dapat membeli pelumas vagina yang dibalurkan pada bagian dalam kondom wanita atau penis. Contoh pelumas vagina misalnya KY Jelly.

Apakah kondom wanita efektif?
Selama wanita menggunakan kondom wanita dengan bijak dan mengikuti aturan pakai, maka kondom wanita 95% dapat dikatakan efektif dalam mencegah kehamilan.

Dalam tujuannya mencegah tertular penyakit seksual, kondom laki-laki sendiri dilaporkan memilkiki tingkat keefektifan sampai 94%. Namun untuk kondom wanita, seperti nya belum ada penelitian yang dilakukan untuk keefektifannya dalam mencegah penyakit seksual.

Pengertian mengenai cara penggunaannya sendiri juga mempengaruhi keefektifan dari kondom wanita. Di sini wanita perlu memandu penis untuk melakukan penetrasi ke arah dalam kondom wanita sehingga sperma yang keluar nantinya tidak masuk ke dalam vagina.

Bagaimana jika kondom wanita slip saat melakukan hubungan seksual dan masuk ke dalam vagina?
Tentu yang perlu dilakukan pertama kali adalah menghentikan hubungan seksual Anda. Kemudian ambilah kondom wanita dengan tangan secara hati-hati dan halus agar sperma yang ada di dalamnya tidak meleber keluar. Jika hendak berhubungan kembali, tambahkan pelumas ekstra di kondom wanita yang baru. Agar lebih aman, segera hubungi penyedia layanan kesehatan dan diskusikan masalah tersebut.

Apakah kondom wanita memiliki kekurangan?
Ada sebagian wanita yang mengeluh bahwa selubung pada kondom sering bergerak atau terasa tidak nyaman. Kondom wanita jenis FC2 sendiri sebenarnya lebih nyaman daripada FC1. Sebagai informasi yang patut diperhatikan, bahwa jangan sesekali menggunakan kondom wanita bersamaan dengan kondom lelaki.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | JCPenney Coupons